Panduan City Tour Kota Malang Bagi Pemula!
Anda sudah berencana untuk liburan di tahun 2024 ini dan ingin menjelajahi wilayah Jawa timur? Artikel ini akan membahas City Tour kota Malang sebagai referensi untuk Anda.
Jawa timur dikenal sebagai salah satu destinasi wisata Indonesia yang memiliki beragam tempat menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah kawasan kota Malang yang ikonik.
Kota Malang memiliki potensi pariwisata yang beragam. Mulai dari keindahan alamnya, budayanya, sejarahnya, hingga potensi kuliner yang lezat dan wajib dicoba para pelancong.
Sebut saja wisata Jatim Park, yang menjadi salah satu destinasi wisata populer Indonesia di Malang. Wisata keluarga yang satu ini bahkan sudah dikenal di mancanegara.
Penasaran ada apa saja sih di Malang? Mari kita mulai penjelajahan dengan City Tour kota Malang berikut ini:
Daftar Isi
Panduan City Tour kota Malang
Anda yang belum pernah mengunjungi kota Malang, mungkin merasa kebingungan. Anda akan bertanya tempat apa yang akan dikunjungi, makan dimana, menginap dimana, dan lain sebagainya.
Melalui panduan city tour kota Malang ini, setidaknya Anda mendapatkan referensi tentang semua permasalah tersebut, saat hendak pergi berlibur nanti. Berikut ulasan selengkapnya:
Wisata Alam Malang
Anda yang suka dengan wisata alam sangat cocok mengunjungi kota Apel ini. City tour kota Malang yang pertama adalah wisata alam yang seru dan menyenangkan.
Mulai dari Air terjun Coban Rais, yang berjarak sekitar 16 km saja dari pusat kota. Air terjun setinggi 20 meter ini menawarkan pemandangan indah dengan bukit-bukit hijaunya.
Ada juga Goa Pinus yang berada di kawasan Gunungsari, kota Malang. Di sini, Anda dapat mengambil foto yang alami dan cantik, dengan panorama bukit-bukit yang indah.
Ingin berlibur sambil mencoba main Paralayang? Jangan lupa untuk mengunjungi Omah Kayu. Omah kayu adalah wisata alam populer di Malang yang terletak di ketinggian 1.340 mdpl.
Selain bermain Paralayang, Anda juga bisa menginap di kawasan ini. Terdapat sekitar 6 rumah pohon untuk tempat menginap yang nyaman.
Menjelang malam hari, pastikan untuk membawa kamera, karena Anda akan mengabadikan foto kota Malang di malam hari.
Wisata alam berikutnya adalah mendaki Gunung Panderman, kota Batu, Malang. Gunung ini berada di ketinggian 2.045 mdpl dengan puncak Basundara.
Anda yang masih pemula dan ingin mencoba mendaki gunung, maka Gunung Panderman bisa menjadi pilihan yang aman untuk Anda.
Dengan lama pendakian selama 4 hingga 5 jam, Anda akan menemukan pemandangan terbaik dari kota Malang dari atas Gunung tersebut.
Wisata Keluarga Malang
Bagi Anda yang sambil berlibur ingin mengenal budaya kota Apel, City tour kota Malang kita lanjut ke beberapa tempat bersejarah yang populer.
Wisata budaya dan sejarah yang pertama adalah Museum Angkut. Lokasi ini berada sekitar 20 km dari kota Apel, dan berdiri di atas lahan seluas 3.8 hektar dekat lereng Gunung Panderman.
Tempat ini merupakan museum transportasi, dimana terdapat replika kendaraan yang bersejarah. Termasuk di dalamnya replika mobil Presiden Soekarno.
Anda dan keluarga akan merasa puas untuk berfoto, karena ada banyak spot yang instagramable di sana. Diantaranya replika Buckingham Palace, Gangster Town, dan lain-lain.
Ada juga Museum Satwa Jawa Timur, tempat dimana Anda dapat melihat replika hewan-hewan yang mirip seperti aslinya.
Baik Museum Angkut maupun Museum Satwa ini berada di lokasi Jatim Park, yang merupakan wahana bermain dan wisata keluarga terbesar di Malang.
Wisata Kuliner Malang
Setelah puas melakukan wisata alam dan wisata keluarga di Malang, jangan sampai Anda lewatkan wisata kuliner yang lezat dan khas kota Apel ini.
Ada beberapa rekomendasi wisata kuliner Malang yang populer. Rata-rata makanan ini rasanya lezat dan ramah di kantong.
Pertama, ada Toko Oen Malang, di sini Anda bisa mencicipi beragam makanan manis ala Eropa. Makanan yang paling laris di sini yaitu es krim, steak, bakmi, fruit salad, dan roti.
Anda lapar dan ingin mencoba makan nasi pecel khas Malang? Datang saja ke Pecel Kawi Malang Hj. Musilah. Pesan saja nasi pecel komplit dengan berbagai topping yang diinginkan.
Ada tempe, telur, bakwan, rempeyek, dadar jagung, yang bisa dipilih untuk topping nasi pecelnya. Ciri khas bumbu pecel yaitu saus kacang yang enak dan gurih.
Makan bakso saat liburan pastinya sangat cocok. Saat berada di Malang, Anda bisa berwisata kuliner ke Bakso Presiden, juaranya Bakso Malang asli.
Sudah ada sejak tahun 1970-an, bakso malang lengkap dengan siomay, tahu, gorengan, hingga pangsit bisa Anda pesan sesuai selera.
Akomodasi dan Transportasi Wisata
Saat Anda sudah tiba di Malang, tidak perlu bingung ketika mencari transportasi untuk menuju tempat wisata Malang populer.
City tour kota Malang akan lebih mudah, karena setidaknya didukung oleh empat transportasi berikut ini:
- Angkot ( Angkutan kota)
- Macyto ( Malang city tour)
- Becak
- Sewa Mobil
Adapun untuk rute wisata Malang yang paling efektif adalah menelusuri pusat kota terlebih dahulu. Kemudian, Anda dapat meneruskan perjalanan wisata ke wilayah Kabupaten Malang.
Penginapan Terbaik di Malang
Sebagai salah satu kota wisata populer di Jawa timur, Malang tentunya memiliki beberapa rekomendasi penginapan yang nyaman, fasilitasnya lengkap, dan sesuai budget.
Anda bisa menginap di hotel, guest house, home stay, hingga Villa. Bagi yang berlibur bersama keluarga, tinggal di Villa adalah pilihan terbaik.
Fasilitas yang banyak dicari dari setiap tempat menginap di Malang adalah kolam renang air hangat atau jacuzzi di dalam area tersebut.
Musim Terbaik untuk Berlibur
Kapan waktu terbaik untuk mengunjungi kota wisata Apel ini? Usahakan, Anda tidak datang pada saat musim hujan. Musim tersebut biasanya berlangsung sejak Desember hingga April.
Kemudian, jika Anda ingin melakukan city tour kota Malang dengan cukup nyaman, tanpa macet, usahakan untuk tidak datang pada musim liburan yaitu bulan Juni dan Juli.
Maka waktu terbaik yang disarankan untuk berkunjung ke Malang adalah sekitar bulan Mei, Oktober, dan November. Waktu tersebut biasanya kondisi cuaca sedang bagus dan cerah.
Etika Berlibur yang Baik
Meskipun sedang berlibur, sebaiknya Anda tetap menghormati etika di sekitar tempat wisata di Malang. Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Terutama jika Anda berkunjung ke wisata budaya sekitar Malang, sebaiknya Anda banyak bertanya, tentang apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan di lokasi wisata tersebut.
Memilih Jasa Tour and Travel Terbaik
Sebagai pemula, Anda tidak perlu bingung lagi saat hendak berlibur ke Jawa timur. Pasalnya, panduan city tour kota Malang ini bisa Anda jadikan sebagai referensi.
Jika Anda ingin berlibur bersama keluarga, tapi belum sempat membuat itinerary Malang yang lengkap, solusinya adalah memilih jasa tour and travel Malang terbaik.
Ongistravel adalah salah satu jasa travel agen yang direkomendasikan. Anda bisa berkonsultasi sekaligus memesan paket wisata Malang dengan mudah secara online.
Tidak perlu lagi bingung akan pergi kemana saat ke Malang. Lewat panduan city tour kota Malang dan Ongistravel, Anda pasti dijemput dan pasti liburan!
Hubungi Ongistravel sekarang melalu website Kami atau konsultasi terlebih dahulu secara gratis soal paket wisata Malang yang diinginkan.