Coban Tumpak Sewu, Air Terjun dengan Seribu Kecantikan
Bagi anda yang berdomisili di provinsi Jawa Timur, mungkin nama Coban Tumpak Sewu tidak begitu asing ditelinga. Ya air terjun ini memiliki seribu kecantikan dan keindahan yang luar biasa.
Air terjun ini sudah ramai dibicarakan oleh netizen di media sosial dunia maya. Dan sampai saat ini tengah menjadi viral untuk alternatif wisata alam di Jawa Timur. Coban Tumpak Sewu ini berada di perbatasan Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang, tepatnya di Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang. Dulu air terjun ini memang belum diketahui orang-orang karena warga desa memiliki kekawatiran jika sudah dibuka untuk umum akan tidak ada yang merawat / memelihara nya, namun setelah mendapat kepastian dari pemerintah Kabupaten Lumajang, bahwa pemerintah akan memberikan fasilitas, perawatan dan pengembangan, maka warga desa setuju untuk dibuka umum ke wisatawan.
Rute/Jalan menuju Coban Tumpak Sewu
Untuk mencapai tujuan ke Coban Tumpak sewu, anda dapat melalui kota Malang dan jarak tempuhnya sekitar 3 jam perjalanan. Jika dari kota Malang, ambil arah ke Bululawang, Dampit, Tirtomoyo kemudian Pronojiwo. Kemudian setelah anda mencapai tugu perbatasan antara Kab Malang dan Kab Lumajang, anda amati di kanan jalan ada gang dengan jalanan agak turun, belok dan ikuti jalan hingga anda bertemu dengan sungai. Kendaraan anda bisa diparkir di rumah-rumah warga yang memang menyediakan tempat parkir bagi pengunjung air terjun Coba Tumpak Sewu. Kemudian dilanjutkan trakking sekitar 200m untuk bisa mencapai lokasi air terjun ini. Lokasi ini bisa diakses oleh kendaraan roda 2 dan roda 4.
Medan Menuju Coban Tumpak Sewu
Medan yang harus anda lewati ketika trakking ke lokasi air terjun lumayang terjal namun masih aman untuk dijangkau. Ikuti petunjuk arah dan peraturan yang berlaku. Supaya anda tetap aman dan selamat sampai tujuan. Karena memang jalannya licin apalagi jika anda datang pada musim penghujan. Be carefull guys.
Pemandangan yang bisa super indah bisa anda nikmati sepanjang perjalanan trakking. Pepohonan yang masih hijau dan suara burung-burung yang menambah eksotisme suasana alam. Anda akan merasakan seperti “surga yang tersembunyi” karena begitu keren nya pemandangan air terjun Coban Tumpak Sewu.
Tips wisata ke Air Terjun Coban Tumpak Sewu:
1. Bawa sandal/sepatu outdoor
2. Memakai jasa travel tour pengalaman atau guide yang profesional (silakan kontak Ongis Travel)
3. Amankan semua barang-barang elektronik anda
4. Bawa makanan dan minuman secukupnya
5. Perhatikan cuaca sebelum berangkat (saran: cuaca yang cerah dan panas sangat disarankan, berangkat pagi-pagi sekali supaya pulang tidak terlalu sore)
Nah, itulah sedikit penjelasan tentang keindahan dari Air Terjun Coban Tumpak Sewu Kabupaten Lumajang, semoga bisa menjadikan referensi liburan anda dan keluarga. Jangan lupa kunjungi website kami www.ongistravel.com untuk mendapatkan info mengenai seputar wisata Malang Batu Bromo Surabaya dan sekitarnya. Caoo 🙂