Wisata Petik Apel di Malang

Wisata Petik Apel di Malang yang Bikin Betah Seharian

Bukan cuma Cinderella yang bisa memetik Apel sendiri, kini, Anda dan keluarga juga bisa mengikuti wisata petik Apel di Malang dengan suasana yang sejuk dan menyenangkan. Kota Malang sering disebut sebagai kota Apel, karena di sana memang banyak perkebunan Apel yang dikelola dengan baik, menjadi tempat wisata yang menarik.

Daerah Batu Malang, menjadi salah satu destinasi wisata untuk petik buah apel langsung dari perkebunan. Bukan hanya di satu tempat, terdapat beberapa lokasi untuk wisata petik buah apel yang memiliki suasana alam yang indah dan sejuk.

Apa yang menjadi daya tarik wisata ini dan aktivitas apa saja yang bisa dilakukan di masing-masing perkebunan buah apel Malang ini, berikut ulasannya:

Daya Tarik Wisata Petik Apel

Buah Apel sebenarnya cukup mudah ditemukan, baik di mini market hingga supermarket besar. Tetapi apa istimewanya buah apel Malang dibandingkan apel lainnya?

Rupanya, jenis buah Apel dari Malang ini memang unik, mulai dari warna hingga rasanya. Buah ini umumnya berwarna hijau dan memiliki rasa yang bervariasi seperti asam dan manis.

Jika kembali ke sejarah, menurut keterangan dari Pak Suhariyono dari Balai Penelitian dan Pengembangan Pertanian, Apel masuk ke nusantara pada tahun 1930-an.

Zaman itu Belanda masih menjajah Indonesia dan mereka membawa bibit apel terbaik yang berasal dari Australia.

Perkebunan Apel sebenarnya berawal di wilayah Pasuruan, Jawa timur. Setelah berkembang dengan baik, bibit apel baru didatangkan. Jenis bibit baru ini akhirnya di tanam di perkebunan sekitar Malang, dan terbukti bisa tumbuh dengan baik, dan hasil panennya memuaskan.

Pada tahun 2004 silam, sekali panen di Batu Malang, sekitar 46.000 Apel didapatkan dari kurang lebih 2 juta pohon yang berbuah. Sejak saat itu, kota Batu Malang dijuluki sebagai kota Apel dan menjadi daya tarik wisata alam yang menyenangkan hingga saat ini.

Udara yang sejuk di kota tersebut, menjadikan wisata petik apel di Malang ini menjadi kegiatan yang seru bersama teman dan keluarga.

Aktivitas di Perkebunan Apel

Begitu banyak orang yang suka dengan kegiatan wisata alam, yaitu dengan mengunjungi perkebunan apel di kota Batu Malang.

Jika sudah sampai di sana, aktivitas apa saja ya yang bisa dilakukan seharian? Berikut ulasannya:

Memetik Buah

Kapan lagi Anda dan keluarga bisa memetik buah apel langsung dari pohonnya. Di lokasi perkebunan, Anda bisa memetik beragam jenis buah ini.

Mulai dari apel anna hingga apel manalagi. Bukan hanya itu, Anda juga bisa memetik buah lainnya seperti jeruk valensia, jeruk siam, jeruk baby nova, dan lain sebagainya.

Berenang di Waterpark

Salah satu perkebunan apel Malang ini, juga ada yang dilengkapi fasilitas kolam renang atau waterpark, seperti di Kusuma Agrowisata.

Wahana air di sana bermacam-macam, mulai dari wahana family slide hingga hot water pool, bisa melengkapi liburan sekeluarga atau bulan madu dengan pasangan. 

Berburu Foto

Berada di perkebunan Apel yang memiliki pemandangan alam yang mempesona, Anda bisa mengambil banyak foto dengan spot yang menarik dan instagramable.

Aktifitas Alam

Bosan jika hanya memetik Apel atau Jeruk saja? Anda dan keluarga juga bisa sambil melakukan aktivitas alam yang seru.

Mulai dari berkemah dengan tenda atau campervan atau mengelilingi area perkebunan dengan ATV atau kendaraan off-road.

Membeli Oleh-Oleh

Tidak jauh dari area perkebunan wisata petik Apel di Malang, terdapat pusat oleh-oleh yang menjual berbagai jenis buah tangan untuk para pengunjung.

Anda bisa membeli aksesoris, pernak-pernik, makanan dan minuman, hingga pakaian yang dibutuhkan.

Fasilitas di Perkebunan Apel Malang

Tempat wisata alam biasanya memiliki fasilitas yang kurang memadai, mengingat lokasi dan kondisi tempat tersebut.

Beberapa lokasi perkebunan untuk wisata petik Apel Malang, memiliki fasilitas yang cukup baik. Di sana ada toilet yang cukup nyaman untuk digunakan.

Di area perkebunan, biasanya juga terdapat kran air sebagai tempat cuci tangan jika pengunjung ingin makan apel atau setelah habis mengkonsumsi buah tersebut.

Lokasi lainnya bahkan memiliki akses ke penginapan, berupa hotel yang nyaman. Pengunjung bisa beraktifitas seharian lalu menginap di lokasi tersebut dengan nyaman.

Tempat parkir yang tersedia di beberapa lokasi perkebunan cukup luas. Anda bisa memarkirkan kendaraan motor, mobil, hingga bus wisata.

Tempat jajan dan pusat oleh-oleh juga tersedia, bagi pengunjung yang ingin membeli makanan dan minuman, hingga buah tangan untuk keluarga di rumah.

Rekomendasi Lokasi Wisata Petik Apel di Malang

Lokasi perkebunan tempat wisata petik Apel di Malang yang populer, terbagi menjadi beberapa lokasi, seperti berikut:

  • Kelompok Tani Makmur Abadi, lokasi perkebunan ini berada di Tulungrejo, Bumiaji, Batu Malang
  • Malang Green Garden, lokasinya di Jl. Pangeran Diponegoro, Batu Malang
  • Agro Rakyat, lokasinya di Jl. Raya Sidomulyo, Batu Malang
  • Apel Malang Mandiri, lokasinya di Batu Malang dan tempat ini menyediakan apel merah juga dengan rasa yang manis
  • New Mitra Apel, lokasinya di Sidomulyo, Batu Malang, cocok untuk wisata rombongan tour and travel
  • Kusuma Agrowisata, lokasinya di Jl. Abdul Gani Atas, Ngaglik, Batu Malang.

Paket Wisata Petik Apel Malang Terbaik

Anda sudah punya punya rencana untuk menghabiskan liburan akhir tahun di Jawa timur dan sedang mencari paket wisata petik apel Malang terbaik?

Konsultasikan bersama Ongistravel saja. Kami menyediakan jasa tour Jawa timur dengan destinasi wisata populer di Batu, Surabaya, Malang, dan Banyuwangi.

Anda juga dapat memilih paket wisata petik apel Malang terbaik sesuai kebutuhan. Dapatkan juga promo paket wisata dengan fasilitas yang lengkap. Tunggu apa lagi, segera hubungi admin kami sekarang!

[whatsapp_button id=”4538″]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *