9 Oleh-Oleh Surabaya yang Enak dan Terjangkau
Sehabis liburan ke kota pahlawan, jangan lupa untuk membawa oleh-oleh Surabaya untuk keluarga tercinta di rumah. Apa saja buah tangan yang enak dan terjangkau dari kota ini?
Membawa oleh-oleh sepertinya menjadi hal yang wajib, sepulang dari liburan. Jika Anda sedang liburan di Surabaya, Anda akan menemukan beragam oleh-oleh untuk dibawa pulang.
Mulai dari olahan ikan, sambal, kue kering, hingga kue bolu, semuanya bisa dibawa pulang dan disantap bersama keluarga di rumah.
Bagi Anda yang sedang mencari oleh-oleh khas Surabaya yang rasanya enak dan harganya cukup terjangkau, berikut ini beberapa rekomendasinya:
Daftar Isi
Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Surabaya
Untuk berburu oleh-oleh di kota pahlawan, Anda bisa mengunjungi Toko Oleh-oleh Surabaya Murah atau pusat oleh-oleh di sekitar kota.
Jika Anda merasa bingung, tanyakan pada jasa tour and travel yang Anda sewa. Mereka akan memberikan rekomendasi terbaik untuk Anda.
Belum menemukan jasa travel agent untuk liburan Anda ke Jawa Timur? hubungi Ongistravel saja.Temukan berbagai paket wisata menarik, yang dapat disesuaikan dengan budget.
Saatnya berburu oleh-oleh yang enak dan cukup terjangkau dari Surabaya, berikut ini rekomen dasinya untuk Anda:
Spikoe ( Bolu Lapis Surabaya)
Wajib membeli oleh-oleh yang satu ini, yaitu kue lapis Surabaya. Spikoe adalah kue bolu yang terdiri dari beberapa lapisan tebal.
Kue bolu lapis surabaya umumnya ada yang berwarna kuning dan cokelat. Kue nya lembut dan rasanya manis. Kue Spikoe cocok sekali disantap saat sore hari bersama teh hangat.
Untuk membawa pulang kue spikoe ini, rata-rata harganya Rp 200.000 saja. Harga mungkin bisa berbeda untuk setiap varian rasanya.
Salah satu toko Spikoe yang bisa dikunjungi adalah toko Spikoe Resep Kuno. CItra rasa klasik kue lapisnya masih terjaga hingga saat ini.
Kue Lapis Legit
Dari zaman dulu hingga sekarang, kue lapis legit sepertinya menjadi legenda kue oleh-oleh dengan rasa yang enak. Kue lapis legit biasanya dijual seharga Rp 150.000 per dus nya.
Kue lapis legit sering dibawa sebagai buah tangan oleh para wisatawan. Alasannya tentu, karena kue lapis ini memiliki citra rasa yang klasik dan memang legit.
Seiring berkembangnya zaman, bukan hanya kue lapis legit original yang dijual. Ada juga varian rasa lain yang wajib dicoba, seperti lapis kismis, lapis keju, hingga lapis almond.
Kue Blinjo
Bagi yang kurang suka dengan kue bolu, Anda juga bisa membawa jenis kue kering sebagai oleh-oleh. Namanya kue Blinjo yang terbuat dari emping melinjo dengan tekstur yang krispi.
Kue ini rasanya enak, krispi, dan gurih. Sekali mencicipinya Anda pasti ketagihan. Kue blinjo cocok dijadikan oleh-oleh, salah satunya adalah kue blinjo Boyya.
Kue blinjo Boyya biasanya dijual seharga Rp 40.000 per kemasannya. Anda bisa membawa kue ini sebagai oleh-oleh untuk teman, saudara, atau pasangan Anda.
Cakue Peneleh
Satu lagi oleh-oleh Surabaya yang cukup legendaris, namanya Cakue Peneleh. Jenis cakue yang satu ini, cukup berbeda dari cakue pada umumnya.
Cakue dari Surabaya ini memiliki inovasi yang unik. Cakuenya memiliki campuran isi udang dan daging. Makan cakue yang satu ini pasti enak dan mengeyangkan.
Ingin membawanya sebagai buah tangan sepulang dari Surabaya? Anda bisa mendapatkannya di area Pasar Atom Lama atau di Pakuwon Trade Centre dengan harga dibawah Rp 50.000.
Sambal Bu Rudy
Salah satu oleh-oleh khas Surabaya yang sudah terkenal dari dulu adalah Sambal Bu Rudy. Sambal ini memiliki rasa yang gurih juga pedas, dan cocok dicampur dengan makanan.
Beberapa sambal bu rudy yang direkomendasikan umumnya seperti sambal bawang, sambal ijo, dan sambal terasi. Per botolnya, sambal ini dijual seharga Rp 30.000.
Untuk mendapatkan sambal botol ini sebagai oleh-oleh, Anda bisa berkunjung ke Jl. Dharmahusada No. 144, yang merupakan outlet sambal bu rudy yang asli.
Sambal Cuk
Bukan hanya sambal bu rudy, sambal Cuk juga menjadi alternatif oleh-oleh Surabaya yang wajib dibawa pulang. Rata-rata harga jual perkemasannya sekitar Rp 27.000.
Sambal Cuk mulai diproduksi sejak tahun 2010 silam. Beberapa varian rasa dari sambal Cuk yang laris seperti sambal bawang, sambal teri medan, sambal korek bebek, dan lain-lain.
Bandeng Presto
Kira-kira Anda mau membawa pulang oleh-oleh apa lagi dari Surabaya? Jangan bingung, Bandeng Presto juga bisa dibawa pulang sebagai buah tangan.
Bandeng merupakan ikan yang diolah menggunakan panci presto. Rasanya enak, lembut, gurih, dan bisa dimakan tanpa duri. Harga jualnya sekitar Rp 40.000 per kemasan.
Jika mencari bandeng presto, Anda bisa mengunjungi pusat oleh-oleh Surabaya. Di sana, biasanya banyak dijual bandeng presto serta oleh-oleh lezat lainnya.
Kerupuk Ikan Kenjeran
Anda suka makan yang kriuk-kriuk? Jangan lupa untuk mencoba dan membawa kerupuk ikan kenjeran. Rasanya gurih dan tentunya enak disantap dengan makanan lainnya.
Terdapat beberapa jenis kerupuk ikan Kenjeran yang laris. Beberapa diantaranya seperti kerupuk ikan tenggiri, kerupuk payus, kerupuk udang, kerupuk kulit ikan, dan lain-lain.
Anda bisa membeli kerupuk versi mentahnya seharga Rp 100.000 saja. Ada juga yang menjual versi matangnya, untuk cemilan dengan rasa yang gurih dan enak.
Sirup Mangrove
Selain sambal dan kue, oleh-oleh khas Surabaya lainnya tersedia dalam bentuk minuman yang segar. Salah satunya yaitu Sirup Mangrove, yang terbuat dari buah pedada.
Pada prosesnya, buah pedada ini diambil bagian dasarnya yang terbungkus oleh kelopak bunga. Bentuk buah ini bundar dan rasanya agak masam dengan aroma yang cukup khas.
Minuman ini bisa Anda konsumsi karena memiliki manfaat untuk tubuh. Salah satunya, sebagai pengganti sumber pangan, karena mengandung protein, zat besi, dan karbohidrat alami.
Anda bisa mendapatkan sirup Mangrove dalam kemasan botol. Harga jual sirup ini per botolnya sekitar Rp 30.000.
Sudah siap untuk memborong oleh-oleh khas Surabaya, tapi belum ada rencana liburan ke kota pahlawan ini? Tenang, serahkan saja urusan liburan Anda kepada Ongistravel.
Kami adalah jasa tour and travel Jawa Timur, yang akan membantu Anda menemukan tempat wisata Jawa timur dan paket wisata yang sesuai keinginan dan budget.
Dapatkan fasilitas yang lengkap dengan armada terbaik dari Kami, untuk liburan Anda yang berkesan. Sampai beli oleh-oleh Surabaya pun akan Kami antar.
Yuk, temukan paket wisata terbaik Anda hanya lewat browsing di website Ongistravel sekarang. Bersama Kami Anda pasti dijemput, pasti liburan!